Daftar Isi
- Kamu bakal takjub dengan aksi 6 kucing heroik berikut.
- #1. Jack, kucing pengusir beruang.
- #2. Pudding, kucing terapis selamatkan pemilik dari koma.
- #3. Schnautzie, anak kucing yang melindungi pemilik dari kebocoran gas mematikan.
- #4. Kucing penyelamat anjing yang terperangkap.
- #5. Tommy, kucing yang menelepon 911.
- #6. Loly, kucing pintar yang menyelamatkan pemilik dari kebakaran.
- Bagikan ini ke Teman:
Kamu bakal takjub dengan aksi 6 kucing heroik berikut.
Kucinglucu.net – Berbicara tentang kucing, yang terpikirkan oleh kita sudah pasti adalah kelucuannya. Wajah dan tingkah lakunya yang kadang ngeselin selalu bisa membuat kita gemes. Yap ! Pokoknya nggak akan salah kalau kamu memilih kucing sebagai binatang peliharaanmu.
(Baca juga : Waspada Ketika Kucing Muntah ).
Tak hanya gemas, sahabat berbulu ini juga dikenal pintar, beberapanya bahkan bisa melakukan aksi yang tak terduga untuk membantu menyelamatkan pemiliknya atau hewan lain yang membutuhkan. Berikut 6 aksi penyelamatan luar biasa dari para kucing heroik berikut
#1. Jack, kucing pengusir beruang.
Seekor kucing bernama Jack dengan beraninya mempertaruhkan nyawa untuk melindungi pemilik dari beruang hitam. Kejadian ini terjadi di New Jersey, tahun 2006, Jack yang melihat beruang berkeliaran di halaman rumahnya langsung berlari dan mengusirnya. Hebatnya lagi beruang hitam dengan berat berkali lipat dari Jack dapat terpojokan dan tidak berani turun dari pangkal pohon selama lebih dari 15 menit.
#2. Pudding, kucing terapis selamatkan pemilik dari koma.
Pada tahun 2012, Amy Jung seorang warga Wisconsin berkunjung ke shelter hewan untuk mengadopsi kucing. Ia pun menjatuhkan pilihannya pada 2 ekor kucing yang salah satunya adalah kucing berjenis Maine Coon yang ia beri nama Pudding.
Malam harinya, Jung mengalami kejang saat tidur karena kadar gula darah yang rendah. Melihat keadaan pemiliknya yang bahaya, kucing seberat 9 kg tersebut loncat ke tubuh Jung untuk membuatnya tetap sadar dan bisa memanggil Ethan, putra Jung. Ethan yang tertidur pulas tak mendengar panggilan ibunya. Jadi pudding berlari ke kamar Ethan dan loncat ke atas tubuhnya hingga ia terbangun. Sang ibupun akhirnya mendapatkan pertolongan medis. Seandainya Pudding tidak membangunkan kedua pemiliknya, Jung mungkin sudah koma saat itu.
#3. Schnautzie, anak kucing yang melindungi pemilik dari kebocoran gas mematikan.
Schnautzie waktu itu memang masih berusia kitten, namun ia berhasil melakukan hal yang besar.
Sekitar jam 2 pagi di malam dingin bulan Oktober 2007, Schnautzie membangunkan pemiliknya Trudy Guy dengan mencakar dan menggigit hidung. Dengan mata yang masih lengket, Trudy pun akhirnya bangun dan menyadari ada yang aneh dengan cara kucingnya mengendus udara.
Dia pun membangunkan suaminya Greg Guy. Mereka pun menyadari ada suara mendesis dari pipa gas yang rusak dan mengisi bagian basement penuh dengan asap.
Mereka segera melarikan diri dari rumah dan meminta bantuan petugas pemadam kebakaran. Menurut petugas, seluruh rumah pasangan tersebut bisa saja meledak terbakar jika kebocoran gas tersebut tidak segera diatasi.
#4. Kucing penyelamat anjing yang terperangkap.
Kamu mungkin akan kagum bagaimana dua hewan ini bisa saling tolong menolong. Dalam video pendek berdurasi 1:29 menit ini terlihat seekor kucing lucu yang mencoba berbagai cara dari menarik dan mendorong agar si anjing bisa keluar. Lihat videonya berikut
#5. Tommy, kucing yang menelepon 911.
Saat Gary Rosheisen, sang majikan terjatuh dari kursi roda di ruang keluarga rumahnya di Kota Columbus, Ohio, kucingnya yang bernama Tommy membantunya dengan menelepon nomor darurat 911.
Meski sempat bingung karena tak mendengar suara dari sang penelepon, operator 911 mengirimkan polisi ke alamat Rosheisen. Saat diperiksa, mereka menemukan Rosheisen tergeletak di lantai sementara Tommy duduk di dekat telepon yang juga berada di lantai. Rosheisen yang menderita osteoporosis dan stroke merasa sangat beruntung dengan tindakan cepat Tommy. Ia juga bersyukur Tommy menyimak dengan baik latihan menelepon 911 di saat darurat. Jika Tommy tak memanggil 911, Rosheisen baru ditemukan 15 jam kemudian saat perawat pribadinya datang.
#6. Loly, kucing pintar yang menyelamatkan pemilik dari kebakaran.
Loly seekor kucing asal Jogja ini berhasil memperingatkan keluarga pemiliknya yang tertidur saat kebakaran. Loly memperingatkan keluarga majikannya untuk bangun dengan mengeong keras saat api mulai melahap kasur yang ditiduri salah seorang anggota keluarga.
“Jam set 1 kami bangun karena Loly teriak-teriak sambil gigitin kaki. Dengan mata masih lengket terpaksa kami bangun dan seluruh rumah sudah banyak asap, ternyata kasur yang bapak tempati sudah terbakar karena rokok yang bapak pegang sampai ketiduran”. Ucap si pemilik.
Pemilik yang panik pun segera berlari dan mengguyur kasur tersebut. Beruntung tidak ada satupun yang terluka dalam kejadian ini.
(Baca juga : Kucing Pintar, Loly Selamatkan Nyawa pemiliknya dari Kebakaran )