Istilah Penting Dalam Dunia Perkucingan (Bagian 1)

Istilah di bawah ini sangat penting untuk kita pahami dalam dunia perkucingan. Pahami dengan baik ya !

Istilah dalam dunia perkucingan.
Istilah dalam dunia perkucingan.

kucinglucu.net – Seringkali saat kita menjelajahi tentang dunia perkucingan, baik melalui media sosial, melihat kontes kucing, ataupun saat jual beli, kita dihadapkan pada beberapa istilah asing. Beberapa istilah tersebut seperti BSH, ASH, fee adopt, merupakan istilah umum yang biasa digunakan dalam dunia kucing, namun untuk kalangan newbie tentu hal tersebut cukup membingungkan. Nah biar nggak bingung-bingung terus, kali ini kucinglucu akan memberikan daftar istilah yang biasa dipakai dalam dunia perkucingan. Simak ya !.

A

  • Adopter : pengadopsi.
  • Adopt Fee : Biaya yang harus dikeluarkan untuk mengadopsi kucing.
  • Aktif  : Menggambarkan kucing selalu siaga, bergerak dan waspada.
  • Agresif : Perilaku yang cenderung menyerang tanpa diprovokasi.
  • Available : tersedia.
  • Angora : salah satu jenis ras kucing.
  • Aunty (onti) : Aganwati, sapaan akrab untuk cat lover perempuan.

 B

  • Bicolor : Pola warna pada kucing yang terdiri dari dua warna. Satu warna putih dan warna lainnya.
  • Birahi : Kondisi kucing sedang ingin kawin.
  • Blacan : Kucing hutan.
  • Blotched (classic tabby) : Istilah yang menggambarkan pola warna tabby klasik seperti pola marmer atau kayu
  • Blue (Abu-Abu) : Istilah yang diberikan pada warna rambut abu-abu mulai  dari abu-abu kebiruan sampai abu-abu terang.
  • Blue Point : Istilah yang menggambarkan warna abu-abu cerah pada daerah “point” (moncong, telinga, kaki dan ekor).
  • Breed (Ras) : Subdivisi dari satu spesies yang terdiri dari kumpulan individu dengan karakteristik keturunan  yang sama.
  • Breeder : Peternak.
  • BSH : British Short Hair, salah satu ras kucing.

C

  • Calico ( tiga warna) : Istilah dari Amerika yang menggambarkan pola warna tortoiseshell (tortie) dan white (putih).
  • Cameo : Kucing dengan warna rambut abu-abu muda (silver) yang ujung helai rambutnya (tipping) berwarna merah-coklat atau krem.
  • Cattery : Breeder kucing yang terverifikasi.
  • Classic Tabby atau Blotched Tabby : Istilah yang merujuk pada pola warna belang (tabby) yang menyerupai pola marmer atau kayu, dengan tanda seperti huruf “M” pada dahi dan terdapat cincin warna pada ekor.
  • Coat : lapisan rambut yang tebal, lembut dan fleksibel.
  • Colorpoint : Kucing dengan warna rambut badan terang dan gelap di beberapa bagian tubuh yang disebut  “points marking”. Bagian tubuh yang berwarna lebih gelap ini berupa moncong & wajah, telinga, kaki dan ekor.
  • COD : Cash on Delivery.
  • CBD : Cash before delivery.
  • CPC : Color Point Carrier (Kucing yang membawa gen color point), tetapi secara fenotip tidak terlihat pembawa gen color point

D

  • Dilute: warna yang lebih muda dari warna dasar kucing. Seperti red & black warna dilution–nya adalah lilac, cream.
  • Diskualifikasi : Eliminasi kucing dari suatu perlombaan/kontes karena cacat serius. Contohnya rambut yang diwarnai atau dipotong.
  • Domestic : Kucing lokal.

E

  • Exo: Salah satu jenis kucing persia yang memiliki bulu pendek atau short hair (SH)

F

  • Fault (cacat) : Ketidaksempurnaan yang signifikan yang berhubungan dengan standar ras dan  karakteristik spesifik.
  • Feral : Istilah yang mendiskripsikan kucing domestik yang kembali menjadi kucing liar.
  • Flat nose : Hidung pesek dibawah peak nose.
  • Flip-Flop: istilah lain untuk kucing Odd eye.

G

  • Gloves (sarung tangan) : Warna putih di daerah belakang kaki kucing.
  • Gold atau Golden : Warna keemasan seperti buah aprikot.

H

  • Hairless : kucing memiliki  rambut yang sedikit ataupun botak.
  • Harlequin :Warna putih antara ¼ sampai ½  bagian dari tubuh. Bagian berwarna maksimum 2 spot di bagian muka, maksimum 2 spot besat atau 4 spot kecil di badan dan ekor tidak boleh berwarna putih.
  • Heat : Kucing sedang masa birahi.
  • Heterokromatik : Dua buah mata yang berbeda warnanya. Contohnya satu mata berwana kuning, mata lainnya berwana biru pada persia berwarna putih (lihat juga odd eye)
  • Himalayan : Nama lain dari persia dengan pola warna colorpoint.

I

  • Inbreeding : Perkawinan  dari individu yang mempunyai hubungan keluarga. Perkawinan antar saudara dapat memunculkan cacat yang dibawa dari orang tua, tapi bisa juga mempercepat kestabilan karakterisitik dari suatu ras baru.

J

K

  • Kilo kalori / kkal : Satuan energi yang digunakan untuk menghitung kebutuhan energi hewan dan kepadatan energi dalam makanan. 1 kilo kalori = 1000 kalori = 4.18 kilo joule.

L

  • Long hair : Rambut panjang, kucing memiliki bentuk ramput yang panjang.
  • Lilac : Coklat muda, modifikasi gen dilute dari warna Chocolate.
  • Lynx Point : Pola warna yang terdapat di daerah sekitar telinga, hidung, dan ekor dengan marking Tabby.
  • Lynx Tip : Sejumput rambut panjang yang terdapat diujung telinga. Seperti yang terdapat di kucing Maine coon atau Norwegian Forest.

M

  • Mackarel : Pola loreng yang terdapat pada kucing berbentuk garis-garis lurus, paralel pada kedua sisi tubuh.
  • Mix : Perkawinan antara 2 atau lebih kucing ras sehingga menghasilkan keturunan campuran.
  • Mahar : Fee, biaya yang harus dikeluarkan.
  • Marble: Pola kucing klasik dengan Rosette disisi-sisinya. Contohnya pada kucing Bengal.

Lihat: Istilah Penting dalam Dunia Perkucingan bagian 2

X CLOSE
Advertisements
X CLOSE
Advertisements

Satu pemikiran pada “Istilah Penting Dalam Dunia Perkucingan (Bagian 1)”

Tinggalkan Balasan